Bukan rahasia lagi, Indonesia sebagai negara kepulauan telah diberkahi dengan melimpah ruahnya kekayaan alam. Rasanya tak akan ada habisnya membicarakan kekayaan alam Indonesia, apalagi hampir di setiap daerah dari Sabang sampai Merauke, setidaknya memiliki satu wisata alam andalan yang keindahannya begitu memukau.
Berkat keindahan alam ini, pariwisata Indonesia jadi lebih banyak dilirik oleh wisatawan lokal dan pastinya mancanegara. Pesona keindahan wisata Indonesia juga bisa dibilang sangat lengkap mulai dari keindahan wisata pantai, alam bawah laut, gunung, dan flora beserta faunanya. Yuk intip bagaimana rupa keindahan wisata di Indonesia lewat ulasan berikut.
Keindahan Wisata Pantai di Indonesia
Apakah kamu termasuk yang suka menghabiskan waktu liburan dengan berwisata ke pantai? Beruntung sekali ketika kamu tinggal di Indonesia, banyak sekali wisata pantainya yang begitu cantik. Bahkan, kalau mau membandingkan pantai di Indonesia dengan pantai yang ada di Maldives, pantai-pantai di Indonesia tak akan kalah kecenya.
Beberapa diantaranya adalah Pantai Pink yang terletak di Pulau Komodo, Pantai Derawan yang ada di Kalimantan Timur dengan airnya yang begitu jernih, serta Pantai Ora di Maluku Tengah dengan keindahan yang tak kalah dari Maldives. Selain beberapa pulau tersebut, sebenarnya masih banyak lho pantai-pantai di Indonesia yang belum dikenal luas oleh wisatawan, namun keindahannya tak terbantahkan lagi.
Keindahan Wisata Alam Bawah Laut di Indonesia
Berbicara masalah keindahan pantai, pastinya akan berhubungan pula dengan keindahan wisata alam bawah lautnya. Apalagi saat berkunjung ke pantai, aktivitas yang dilakukan adalah snorkeling atau diving. Aktivitas ini digandrungi oleh para wisatawan hingga para penyelam handal dikarenakan ingin melihat indahnya biota laut termasuk terumbu karang yang mempesona.
Apabila kamu memang berniat untuk mengeksplor lebih banyak wisata alam bawah laut di Indonesia, ada beberapa wisata bawah laut yang sudah populer di Indonesia. Misalnya saja, Taman Laut Bunaken, Raja Ampat, Wakatobi, Karimun Jawa, dan Pulau Menjangan.
Keindahan Wisata Gunung di Indonesia
Setiap tahunnya, jumlah pendaki di gunung-gunung di Indonesia terus bertambah. Ini dikarenakan gunung-gunung di Indonesia memang menawarkan keindahan yang begitu sayang untuk dilewatkan. Jika kamu termasuk pecinta senja ataupun fajar, momen menyaksikan senja dan fajar di atas gunung nampaknya harus jadi salah satu bucket list kamu.
Beberapa gunung di Indonesia yang punya pesona keindahan luar biasa diantaranya Gunung Rinjani, Gunung Prau, Gunung Semeru, Gunung Bromo, Gunung Papandayan dan masih banyak lagi. Namun, dalam menikmati wisata gunung, memang dibutuhkan lebih banyak persiapan dibandingkan ke tempat wisata lainnya dikarenakan medan yang akan dilalui pun tidak mudah. Meskipun begitu, keindahan yang akan kamu jumpai pastinya akan sebanding dengan segala perjuangan kamu selama mendaki gunung.
Keindahan Wisata Flora dan Fauna di Indonesia
Bukan cuma tercermin pada keindahan alam berupa pantai, biota laut, serta gunungnya saja. Flora dan fauna Indonesia juga patut jadi perhatian para wisatawan. Di bagian barat atau daerah yang meliputi Sumatra, Jawa, Bali, dan Kalimantan, terdapat beberapa fauna seperti Badak Bercula satu, Bekantan, dan Jalak Bali.
Lalu, ada pula flora yang begitu unik dan indah seperti Rafflesia Arnoldi dan Kantung Semar. Selain di Indonesia bagian barat, Indonesia bagian tengah dan bagian timur juga menyimpan kekayaan flora dan fauna yang mana memang hanya ada di Indonesia. Nah, setiap flora dan fauna yang dimiliki Indonesia berlokasikan khusus di beberapa Taman Nasional Indonesia. Jadi, tinggal rencanakan waktu saja nih untuk bisa menyaksikan flora dan fauna tersebut.
Itulah berbagai keindahan wisata Indonesia yang rasanya memang tidak akan ada habisnya saat dibicarakan. Ketika kamu mulai menjelajahi keindahan alam yang ada di Indonesia, pastinya kamu akan terus dibuat jatuh cinta dengan berbagai pesonanya.